Grindulu FM, Pacitan - Desa Gendaran Kecamatan Donorojo ikut berbagi kebahagaiaan di
Hari Jadi Pacitan Ke 275. Desa Gendaran jadi heboh dengan adanya Genduren Durian. “Nanti kita
jual Rp. 20 ribu. Beli 1 durian bisa dapat 1 batu mulia (akik) dan juga bebas
biaya parkir. Ini kami gelar untuk menggeliatkan kembali pesona akik sebagai produk unggulan desa gendaran yang
mulai redup. Selain juga saya sebagai kepala desa gendaran ingin mempromosikan
desa gendaran pada dunia luar.” Terang Wulan Fitriana Kepala Desa Gendaran pada GrinduluFM.
Promosi Kegiatan Genduren Durian Gendaran beredar luas di medsos |
Menurut Kepala Desa Gendaran Wulan Fitriana kegiatan genduren durian setidaknya bisa mengembalikan pesona batu akik yang merupakan khas produk desa gendara Kecamatan Donorojo.
Desa Gendaran merupakan salahsatu desa wisata dipacitan wilayah barat,. Produksi akik jadi salahsatu identitas Gendaran.
Pemerintah Desa berupaya terus mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif warga yang akan dipancing dengan genduren durian.Membawahi 6 dusun didesa gendaran laporan Kepala Desa Gendaran Wulan Fitriana, kondisi kamtibmas sampai bulan februari 2020 dilaporkan selalu aman kondusif.
Dikatakan Wulan Kepala Desa Gendaran, buah durian akan diambil dari panenan petani durian di pacitan, treggalek dan kediri. Pelaksanaan Genduren Durian Hari Kamis tanggal 20 februari 2020 dihalaman Balai desa Gendaran. Pukul 08.00 sampai selesai. Disiapkan 2000 buah durian . Harga tiket masuk Rp. 20 ribu dapat 1 buah durian 1 batu akik dan bebas biaya parkir kendaraan.
Seperti diketahui, salahsatu fakta meununjukan bahwa sebelum masyarakat diberbagai daerah diIndonesia ramai memperbincangkan akik. Pacitan sudah lama dikenal sebagai penghasil batu untuk perhiasan itu. Tapi apa boleh buat, Fenomena Akik sekarang semakin redup.Sehingga ada niatan Desa Gendaran untuk menggeliatkan kembali si akik melalui Genduren Durian.
"Memang setelah sempat booming beberapa waktu lalu, demam batu akik kini perlahan-lahan mulai redup. Memanfaatkan Moment Hari Jadi Pacitan Ke 275 ini desa gendaran menggelar genduren durian. Diharapkan masyarakat kembali ingat akan kebesaran batu akik yang satu diantaranya dihasilkan dari produksi warga desa gendaran." diterangkan Wulan Kepala Desa Gendaran.
repoter : Asrinury