Penjabat sementara Pjs Bupati Pacitan Budi Sarwoto bertindak selaku inspektur upacara.
Santri harus percaya diri karena santri bisa menjadi presiden ataupun wakil presiden KH, Adurahman Wahid dan KH Ma’ruf Amin.
“Banyak menteri pengusaha dan birokrat yang berlatar belakang santri. Sekali lagi, santri bisa menjadi apa saja. Asalkan terus berjuang, berusaha dan tidak menyerah. Seperti pepatah yang diajarkan di pesantren ”MAN JADDA WAJADA” bersungguh-sungguh pasti akan berhasil makanya kepada para santri saya berpesan, rengkuh lah masa depan dengan semangat dan ketekunan. Kuasai ilmu pengetahuan dan tekhnologi terus berinovasi dan berkontribusi untuk meraih kegemilangan masa depan Indonesia.”ucapnya.
Tema menyambung juang merengkuh masa depan adalah sebuah penegasan bahwa santri masa kini bertugas untuk meneruskan perjuangan pendahulu, menyambung juang bukan berarti mengenang, tetapi juga beraksi dengan semangat yang sama dalam menghadapi tantangan zaman.
Akhir sambutan yang dibacakannya, Pj Bupati Pacitan Budi Sarwoto melanjutkan, pendahulu berjuang melawan penjajah, maka santri masa kini berjuang melawan kebodohan.
“Jika pendahulu telah mewariskan nilai-nilai luhur untuk bangsa, maka santri di masa kini bertanggung jawab menjaga sekaligus berkontribusi dalam membangun masyarakat,”tutupnya.
Reporter:Asri