Sering Diguyur Hujan Deras Malam Hari, Warga Berdomisili Sekitar Lereng Pegunungan Diminta Waspada

Posted by Radio Grindulu FM Pacitan 104,6 MHz on Kamis, Februari 09, 2023

GrinduluFM Pacitan -Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pacitan Erwin Andriatmoko meminta masyarakat yang tinggal di lereng lereng pegunungan untuk meningkatkan kewaspadaan adanya potensi bencana alam. Hal itu disampaikan menyusul sering terjadinya hujan deras bercampur angin terutama disetiap malam hari yang mncul beberapa hari terakhir. Hujan deras bersamaan dengan angin kencang itu yang harus diwaspadai terjadinya potensi bencana alam longsor, pohon rohoh dan puting beliung.

“Saya tetep menghimbau bagi warga yang berdomisili dilereng gunung untuk senantiasa waspada karena cuaca sulit diprediksi secara akurat. Hujan turun sering malam sekarang.Sedangkan kalau siang panas. Jadi kewaspadaan memang harus ditingkatkan.”katanya

Tidak berlebihan memang, himbauan Kepala BPBD Pacitan khusus bagi warga disekitar lereng pegunungan tersebut. Pasalnya, tiap tahun bencana alam longsor selalu menimpa masyarakat yang tinggalnya dilereng pegunungan. Apalagi ada juga potensi angin kencang bersamaan saat hujan mengguyur. Selama adanya cuaca ekstrim sejak Januari hingga awal Februrari 2023 sudah tercatat ratusan rumah warga rusak.

Sesuai himbauan Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) fenomena La Nina yang mendadak lebih kering akan menurunkan curah hujan sejak Februari 2023. Oleh karena itu Kepala BPBD Pacitan Erwin Andriatmoko meminta warga pacitan untuk dua minggu kedepan waspada kemungkinan terjadinya hujan intensitas deras hingga lebat, bahkan angin kencang juga berpotensi muncul.

Untuk cegah terjadinya bencana alam akibat cuaca ekstrim, BPBD meminta agar Camat dan Desa gandeng tangan gerak masiv lakukan himbauan kepada seluruh warganya.

“Musim hujan masih akan terus terjadi, Bulan Februari diperkirakan puncaknya,tetap waspada.”tutupnya

Reporter/Penulis:Asri

Blog, Updated at: 13.51
Tinggalkan komentar positif Anda di sini
03