Grindulu FM, Pacitan - Kepolisian Resor Pacitan menggelar Rapat Koordinasi menjelang di berlakukannya Operasi Lilin Semeru 2020, Kamis(17/12/2020). Rakor yang di gelar di gedung Bhayangkara itu di lakukan untuk mengantisipasi terjadinya eforia keluar masuknya orang ke Pacitan, mengingat Pacitan sebagai salah satu daerah wisata yang banyak di tuju saat libur Natal dan Tahun baru 2021.
Jalannya Rakor dipimpin langsung Kapolres Pacitan AKBP Wiwid Ari Wibisono. Dalam sambutannya Kapolres mengatakan, perayaan Natal dan tahun baru kali ini berbeda dengan sebelumnya mengingat ini masih dalam masa Pandemi Caovid-19.
“Kita menyamakan persepsi untuk antisipasi jelang natal dan tahun baru 2021, untuk itu mengapa di gelar Rakor hari ini dengan pihak Pemerintah daerah.”kata Kapolres Kasadlantas Polres Pacitan AKP budi Setyonomenjelaskan, Operasi Lilin Semeru 2020 akan di arahkan untukmengedepankan Protokol Kesehatan karena Pandemi Covid-19 masih terus mengintai Pacitan. “Operasi untuk roda 2 dan roda 6 tetap disesuaikan dengan protokol kesehatan. Paling banter denda dan tidak ada penilangan.”jelas Kasadlantas Budi.Bagaimana caranya mengamankan nanti?, masyarakat yang mau melaksanakan ibadah misa dan natalan bisa berjalan aman tertib lancar. Itu saja yangakan di fokuskan."ujarnya Sementaramenjelang tahun baru biasanya arus mudik dan balik akan banyak, untuk itu terminal, tempat wisata menjadi perioritas juga dengan membuat 3 Pos Pantau. “Banyak masyarakat yang ingin berkunjung ke wisata Pacitan meski beda dengan tahun sebelum pandemi Covid-19 tapi pasti masih ada yang ingin berkunjung. Terkait itu, kita sudah menyiapkan 3 pos yaitu pos di aloon aloon, terminal dan Punung. Personil sudah di ploting Kabagoops.”ujar Kasatlantas
Sementara itu Pemkab yang di wakili Mahmud Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan menuturkan, untuk tahun baru kali ini Pemkab Pacitan tidak melaksanakan perayaan seperti tahun tahun sebelumnya.“Dari operasi semeru ini nanti kami mohon agar di perketat untuk protokol kesehatan.”ujar mahmud.